#

Email: bau@civitas.unas.ac.id

#

Biro Administrasi Umum dan BSDM UNAS Selenggarakan Pelatihan Service Excellence bagi Office Boy Batch 2

Jakarta – Biro Administrasi Umum bekerja sama dengan Biro Sumber Daya Manusia (BSDM) Universitas Nasional (UNAS) mengadakan pelatihan Service Excellence Batch 2 untuk seluruh office boy (OB) UNAS. Pelatihan ini diikuti oleh OB dari tiga lokasi kampus, yaitu Pejaten, Ragunan, dan Bambu Kuning.

Acara yang berlangsung di Ruang Seminar, Selasar 3, Kampus UNAS Pejaten pada Selasa, 9 September 2025, ini dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Pelatihan dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni, Prof. Dr. Suryono Efendi, S.E., M.B.A., M.M.

Dalam sambutannya, Prof. Suryono menekankan pentingnya peran OB dalam mendukung kegiatan universitas. “Kesan pertama dari tamu dan seluruh civitas akademika sering kali datang dari pelayanan yang diberikan. Pelatihan ini adalah investasi kita untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang menjadi cermata citra UNAS,” ujarnya.

Sambutan pembuka juga diberikan oleh Dr. Drs. Ian Zulfikar, M.Si. selaku Kepala Biro Administrasi Umum dan Dini Febriani, S.Psi., M.Si. dari BSDM. Keduanya berharap pelatihan ini dapat memberikan bekal ilmu dan motivasi bagi para peserta.

Pelatihan dipandu oleh Yayan, seorang fasilitator yang ahli dalam bidang pelayanan. Materi yang diberikan tidak hanya bersifat teoritis, tetapi juga praktis agar mudah diterapkan. Untuk mengukur pemahaman peserta, panitia mengadakan pre-test sebelum materi dimulai dan post-test setelahnya. Hal ini bertujuan untuk melihat seberapa besar peningkatan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh para peserta.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para office boy UNAS dapat memberikan pelayanan yang lebih profesional dan prima, sehingga menciptakan lingkungan akademik yang lebih nyaman dan positif bagi seluruh civitas.

Artikel Populer

WhatsApp Image 2025-09-17 at 16.37
Biro Administrasi Umum UNAS Gelar Rapat Kerja, Fokus Tingkatkan Pelayanan Prima dan Membangun Kerja Tim Guna Mencapai World Class University
WhatsApp Image 2025-09-16 at 09.55
Peris.ai & Team RRQ Gelar Cyber Breaker Competition Season 2 di Gedung Unas Auditorium
DSC00075
UNAS Sambut Kunjungan Benchmarking Universitas Pancasila, Paparkan Tata Kelola dan Sarana Prasarana Unggul
DSC09947 gh
Biro Administrasi Umum dan BSDM UNAS Selenggarakan Pelatihan Service Excellence bagi Office Boy Batch 2
WhatsApp Image 2025-09-04 at 12.12.37
Biro Administrasi Umum dan BSDM UNAS Selenggarakan Training Service Excellent untuk Office Boy Batch I
WhatsApp Image 2025-09-04 at 09.59
Biro Umum UNAS Bersama Warek II Lakukan Pengecekan Ruang Kelas Jelang Perkuliahan Semester Baru